Tubuh membutuhkan asupan cukup zat besi untuk memproduksi dan membawa sel darah merah beroksigen ke otot, organ, dan jaringan tubuh lainnya.
3. Menurunkan gula darah
Sebuah penelitian tahun 2014 yang diterbitkan di Acta Histochemica melaporkan bahwa penurunan kadar gula darah bisa dipertimbangkan sebagai manfaat biji kelor, yang terutama baik bagi orang-orang diabetes.
Namun, penelitian ini hanya dilakukan sebatas pada tikus lab dan belum dibuktikan khasiatnya pada manusia. Akan tetapi, sejauh ini hasilnya menjanjikan.
Baiknya Anda konsultasikan dulu ke dokter sebelum menggunakan biji kelor untuk mengendalikan gejala diabetes Anda.
4. Menjaga kesehatan dan kecantikan kulit
Biji kelor diperkaya oleh antioksidan yang bisa melawan radikal bebas penyebab penuaan dini pada kulit. Minyak yang diekstrak dari biji kelor bisa Anda jadikan pelembap alami untuk menjaga kulit tetap senantiasa halus, lembut dan bercahaya.
Cara menggunakan atau mengonsumsi biji kelor
Untuk mendapatkan manfaat biji kelor, Anda bisa mengolah atau mendapatkan hasil olahan biji kelor dengan beberapa cara di bawah ini.
- Biji kelor bisa dikonsumsi layaknya kacang. Sangrai biji kelor dalam oven (sama seperti memasak popcorn), atau Anda bisa menambahkan biji kelor dengan campuran granola dan buah kering lainnya.
- Anda bisa merebusnya seperti kacang polong dan menggunakannya sebagai lauk untuk makanan apa pun.
- Biji kelor bisa Anda rebus selama 15 menit, kemudian saring airnya untuk diminum sebagai teh herbal. (hellosehat)