SUMBARKITA.ID — Demonstran penolak Undang-Undang Cipta Kerja di kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, ditemui Gubernur Jakarta Anies Baswedan, Kamis (08/10/2020) malam.
Aksi orang nomor satu di DKI Jakarta itu pun mendapat pujian dari aktivis dakwah Hilmi Firdausi, Jumat (9/10/2020). Dia mengatakan itulah, “pemimpin sesungguhnya…”
Tak hanya itu, Hilmi juga mengunggah tautan video ke timeline aku Twitternya.
Pada video tersebut, Anies berdialog dengan demonstran. Anies bertemu demonstran untuk mengingatkan mereka agar menyuarakan keadilan dengan tertib.
Menurutnya, menegakkan keadilan merupakan kewajiban semua orang, termasuk para demonstran. Sehingga ia pun meminta agar demonstrasi yang dilakukan tersebut berjalan dengan tertib. (dj/sk)
KOMENTAR