SUMBARKITA – “Benar, Segan. Salah pun Enggang” karya Nessya Fitriyona, menjadi tajuk salah satu karya Instalasi yang dipamerkan dalam Pekan Nan Tumpah yang diselenggarakan di Taman Budaya Provinsi Sumatera Barat mulai tanggal 01 hingga 07 Juli 2022.
Karya instalasi “Benar, Segan. Salah pun Enggang.” ini tersusun oleh berbagai media. Dimulai dari Kecambah (toge) dengan ukuran yang beragam. Ditanam di nampan plastik, di terminal listrik, di atas masker yang disusun berlapis secara acak dari lantai hinga ketinggian sekitar 100 cm.
Pada bagian yang lebih tinggi, disusun sketsa yang digambar di mika tipis yang transparan. Perupa menghadirkan gambar kelelawar, babi, kucing, Cpr, vaksin, dendalion, orang yang sedang berpidato, orang yang sedang bersin dan beragam fenomena yang dekat dengan pandemi.
Baca Juga : Hari Keempat Pekan Nan Tumpah, Tampilkan Pertunjukan Seni Ventriloquist untuk Pertama Kalinya
Cahaya menjadi salah satu elemen penentu dalam karya ini. Mengingat bahwa kecambah akan tumbuh sangat terpengaruh cahaya. Tidak sampai disitu sketsa diatas mika transparan yang disusun secara acak itu, terlihat memiliki efek yang unik ketika terkena cahaya.
Melibatkan mahluk hidup berupa kecambah toge dalam karyanya, Nessya menyatakan telah melakukan uji coba dan observasi. Ini dilakukan untuk memperhitungkan pertumbuhan kecambah toge agar mencapai ukuran yang ia harapkan dan terukur, meskipun pameran ini digelar selama seminggu.