SUMBARKITA.ID — Warga binaan pemasyarakatan (WBP) dan petugas pemasyarakatan di lingkungan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Padang melaksanakan salat ghaib bagi korban KRI Nanggala 402.
Salat ghaib yang dikuti oleh ratusan warga binaan dan petugas itu digelar di Mesjid Taqwa, di lingkungan Lapas tersebut, Senin (26/4/2021)
Menurut Kepala Lapas Kelas IIA Padang Era Wiharto, kegiatan shalat ghaib bersama WBP dan petugas lapas ini untuk memberi do’a dan penghormatan terakhir kepada para pejuang bangsa yang gugur dalam menjalankan tugas negara.
“Bangsa kita baru saja kehilangan pejuangnya, mari sama-sama kita kirimkan doa terbaik bagi mereka 53 awak kapal KRI Nangggala 402 dan keluarga yang ditinggalkan,” ujar Era.
Pihaknya juga menyampaikan apresiasi yang luar biasa terhadap antusias WBP dan petugas dalam mengikuti shalat ghaib itu.
“Alhamdulillah, himbauan melaksanakan shalat ghaib disambut baik oleh warga binaan dan petugas di Lapas Kelas II A. Semoga doa kita bagi para syuhada KRI Nanggala 402 dikabulkan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa,” tutupnya. (ril/sk)