Sumbarkita – Semen Padang FC (SPFC) resmi memperkenalkan jajaran tim pelatih yang akan mendampingi pelatih kepala, Hendri Susilo, dalam mengarungi Liga 1 2024/2025.
Terdapat nama-nama lama yang dipertahankan SPFC. Mereka adalah dua asisten pelatih dari musim lalu, yaitu Hengki Ardiles sebagai asisten pelatih dan Zulkarnain Zakaria sebagai pelatih kiper.
Sementara itu, SPFC juga menunjuk Dian Rama Saputra sebagai asisten pelatih dan Irwansyah sebagai pelatih fisik untuk melengkapi komposisi tim pelatih.
Pelatih Kepala SPFC Hendri Susilo mengatakan, pemilihan tim pelatih ini merupakan hasil diskusi menyeluruh dengan manajemen. Dengan tim pelatih yang lengkap, tugas berikutnya adalah mempersiapkan latihan tim.
“Alhamdulillah, tim pelatih sudah komplit. Mungkin nanti ada beberapa pengusulan yang kita bahas. Saya bersyukur sebagai pelatih kepala diberi keleluasaan oleh manajemen untuk memilih pendamping. Hasil diskusi kami menetapkan Hengki, Zul, Dian, dan Pak Irwansyah di tim pelatih. Saya sudah pernah bekerja sama dengan mayoritas pelatih tersebut dan membangun tim bersama,” ujar Hendri Susilo, Rabu (12/6).
“Saat ini kami fokus mengatur program latihan sambil mencari tambahan pemain. Persiapan tim sudah sering kami rapatkan. Saat ini mungkin persentase skuad yang sudah kita dapatkan sekitar 70%-80%. Nanti pasti akan kami perkenalkan karena beberapa pemain masih menyelesaikan tugasnya di tim sebelumnya,” tambahnya.
CEO SPFC, Win Bernadino, juga menyetujui hal ini. Menurutnya, tim pelatih saat ini merupakan hasil diskusi bersama dan diharapkan segera bekerja untuk tim.