Padang- Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Cendekia Andalas Padang menerapkan tidur siang kepada peserta didik.
Program tidur siang ini dilakukan sebelum Salat Dzuhur.
Kepala Sekolah SDIT Cendekia Andalas, Masni menyampaikan program tidur siang memiliki banyak manfaat bagi peserta didik.
“Biar para murid tidak jenuh karena belajar, dan bisa kembali fokus ketika beraktivitas,” jelasnya pada Rabu, 20 Desember 2023.
Sekolah sudah menyiapkan karpet yang digunakan untuk tidur di masing-masing ruang belajar.
Masni mengatakan, program ini sudah dimulai sejak awal sekolah didirikan 2018.
Lanjutnya, Masni juga telah memberi penjelasan kepada para orang tua peserta didik mengenai tujuan dan manfaat dari tidur siang.
Menurutnya, peserta didik merasa senang dengan program tidur siang ini, karena tubuh mereka bisa beristirahat sejenak.
“Walau masih ada yang bandel tidak mau tidur,” ujarnya.