Museum Perang Sintuk
Museum Perang Sintuk berada di Nagari Sintuak, Kecamatan Sintuak Toboh Gadang, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat. Daerah ini dahulunya merupakan lokasi bersejarah yaitu pernah terjadi kontak senjata antara pejuang Indonesia yang dibantu warga setempat dengan Belanda.
Museum ini memiliki beragam koleksi di antaranya senapan serta perlengkapan perang, replika baju pejuang Indonesia, helm tentara Belanda, uang lama, dan foto prajurit Belanda.