Ia menerangkan, bahwa pencabutan dan perusakan ini terjadi pada enam titik baliho yang baru dipasang tim nomor urut dua di lokasi kemarIn malam.
“Baliho itu malam dipasang oleh tim, paginya dicabut dan dirusak oleh yang bersangkutan,” ujarnya.
Ia menyebut pencabutan dan perusakan ini dilakukan oleh Purnawiran Polri bernama Asmar Yunus. Diduga pelaku ini menurut Fauzan Caniago sempat diamankan oleh pihak kepolisian, agar tidak menjadi bulan-bulanan masyarakat.
“Soalnya di lokasi masyarakat sudah tersulut emosi karena perbuatan pelaku,” ujarnya.