SUMBARKITA.ID — Petugas Satpol PP kembali menertibkan aksi balap liar di kawasan Balai Kota Air Pacah, Kota Padang. Empat sepeda motor diamankan petugas saat razia pada Minggu (2/7/2023).
Kabid Tibumtranmas Satpol PP Kota Padang Rozaldi mengatakan, aksi balap liar remaja di kawasan Balai Kota Air Pacah ini sangat meresahkan warga.
“Jalan ini merupakan akses keluar masuk warga sekitar dengan mengunakan kendaraan. Ini sangat mengganggu ketenteraman dan ketertiban umum,” kata Rozaldi, Senin (3/7/2023).
Ia menyebut, saat petugas datang ke lokasi, remaja yang sedang balap liar langsung lari berhamburan ke jalan-jalan sempit yang ada di kawasan tersebut.
Meski demikian, sejumlah kendaraan ditinggal begitu saja di lokasi.
“Total empat sepeda motor kita amankan. Ada dua kendaraan yang diamankan di lokasi, sedangkan dua kendaraan lagi diamankan saat remaja tersebut hendak kabur,” terangnya.
Kendaraan yang ditertibkan tersebut kemudian diserahkan ke Polresta Padang.
Pihaknya berharap, aksi serupa tidak terjadi lagi. Orang tua juga diminta melakukan pengawasan yang lebih ketat terhadap anak mereka. ***