Sumbarkita – Seorang wanita hamil di Kota Solok, Sumatera Barat menjadi korban pembunuhan. Pelaku tak lain adalah suaminya sendiri.
Polisi telah menangkap pelaku bernama Rahma Rizki (21). Pemuda ini tega menghabisi nyawa istrinya bernama Suci Putri Ramahdan Putra (19) yang sedang mengandung 8 bulan.
Peristiwa keji itu terjadi di sebuah rumah kontrakan di Aro IV Korong, Kecamatan Lubuk Sikarah, Kota Solok pada Selasa (9/7) sekira pukul 02.00 WIB dini hari.
Sosok Rahma Rizki diketahui rupanya sehari-hari bekerja sebagai tukang parkir. Berdasarkan pemeriksaan polisi terhadap pelaku, dia membunuh istrinya dengan menutup wajah korban pakai bantal yang mengakibatkan korban kehabisan nafas.
“Bedasarkan pengakuan pelaku, sebelum korban kehilangan nyawa. Korban dan pelaku sempat cekcok mulut masalah ekonomi dan berlanjut dengan tindakan pelaku memukul korban dan menutup wajah korban dengan sebuah bantal,” ujar Iptu Nanang Saputra, Kasat Reskrim Polres Kota Solok pada Kamis (11/7).
Akibat kejadian itu korban meninggal dunia. Pada pagi hari R membawa S ke rumah sakit, selanjutnya memberi tahu orang tua korban yang tinggal di Jalan Bhayangkara, Lubuk Buaya, Kecamatan Koto Tangah Kota Padang.
“Pelaku memberitahu kematian kepada orang tua korban pada pagi hari. Selanjutnya pada pukul 11.00 WIB jasad korban dintarkan pelaku ke rumah orang tua korban di Padang,” sebutnya.
Usai mengantar jenazah, R pergi begitu saja tanpa ikut memakamkan istrinya. Sikap R menimbulkan kecurigaan pihak keluarga. Apalagi saat korban dimandikan ditemukan bekas lebam.