Sumbarkita – Pemilihan Wali Kota Payakumbuh 2024 akan dilangsungkan pada Pilkada Serentak November mendatang.
PKB yang mendapat perolehan suara tertinggi di Kota Payakumbuh pada Pemilu 2024 kemarin, kini mulai melirik calon wali kota Payakumbuh untuk diusungnya dalam Pilkada November nanti.
“Kemarin kita melirik tokoh potensial untuk diusung menjadi kandidat Wali Kota Payakumbuh,” ungkap Dewan Syuro PKB Kota Payakumbuh, Taufik, kemarin.
Kendati demikian, ia menyebut PKB Kota Payakumbuh akan membuka peluang sebesar-besarnya untuk calon wali kota Payakumbuh 2024-2029.
“Namun juga tidak tertutup kemungkinan kita akan mengusungkan ketua Partai,” kata Taufik, Kamis (14/3).
Taufik mengaku sampai saat ini pihaknya sudah mengantongi setidaknya tiga nama di luar partai yang akan diusung dalam Pilkada nantinya.
“Memang sudah mengerucut ke tiga nama, namun itu masih fleksibel, artinya masih bisa bertambah dengan nama-nama yang lain,” kata Taufik.
Tiga nama itu menurut Taufik sedang dibahas, baik itu elektabilitas serta ketokohan.