Sumbarkita – Masih dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-62, Bank Nagari membagikan ribuan bantuan paket sembako untuk masyarakat kurang mampu.
Kegiatan tersebut langsung dipimpin oleh Ketua Panitia HUT Bank Nagari ke-62, Zilfa Efrizon. Acara berlangsung di parkiran Bank Nagari, Kota Padang pada Kamis (7/3).
Sebelumnya, secara simbolis bantuan kepada warga kurang mampu telah diserahkan pada saat acara Subuh Mubarakkah di Masjid Raya Sumbar yang dihadiri oleh Gubernur Sumatera Barat.
Pantauan Sumbarkita, suka cita masyarakat menerima bantuan sembako dari Bank Nagari sangat antusias, mereka pun tak henti-hentinya mengucapkan terima kasih kepada Bank Nagari.
Zilfa Efrizon yang didampingi Kabag Humas Bank Nagari, Affino Stephie menjelaskan, ada sekitar 1.600 sembako yang disalurkan pada kegiatan tersebut di dua kelurahan di Kota Padang.
“Ada dua titik yang kita berikan sembako yaitu di Kelurahan Olo dan Kelurahan Pegambiran,” ujarnya.
Menurutnya, kegiatan pembagian sembako merupakan bentuk kepedulian Bank Nagari terhadap masyarakat khususnya yang berada di sekitar Kantor Pusat Bank Nagari.
“Ini juga kegiatan rutin yang kami selenggarakan setiap tahunnya dalam memperingati HUT Bank Nagari. Mudah-mudahan kegiatan ini bermanfaat bagi masyarakat luas,” tuturnya.