Rektor Universitas Andalas, Prof. Yuliandri, SH, menyambut baik kerjasama yang dilakukan oleh BPJS Kesehatan dengan Universitas Andalas.
Kerjasama ini sejalan dengan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBMK) yang dicanangkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek).
“Banyak hal nanti yang bisa kita perbuat dengan kerjasama ini, hal terbaru saat ini program praktisi mengajar. Melalui program ini kita berharap para pimpinan dari BPJS kesehatan dapat memberikan ilmu praktis dan pengalaman kerja mereka kepada mahasiswa, sehingga wawasan ini menjadi bekal bagi mahasiswa untuk mempersiapkan diri di dunia kerja.” ungkapnya.
Selain itu, hal terpenting lainnya adalah magang kerja (magang bersertifikat) yang juga saat in gencar dilakukan agar bisa segera bisa dibersamain.
“Untuk peningkatan SDM dari karyawan dan manajemen BPJS yang ingin melanjutkan studi sangat terbuka bisa dilakukan di Universitas Andalas. Kita akan siapkan mekanisme dan segala keperluanya. Saya optimis banyak hal akan bisa kita kerjakan bersama dengan BPJS Kesehatan” jelas Yuliandri. (*)
Editor : Putra Erditama