Keutamaan dan Fakta Menarik Seputar Ramadan
Bulan Ramadhan adalah kesempatan emas bagi umat Islam. Allah SWT menjanjikan siapa saja yang menyambutnya dengan gembira, maka jasadnya diharamkan dari api neraka. Bahkan, bagi mereka yang menjalankan shalat tarawih (qiyam Ramadan) dengan keimanan, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni.
“Barangsiapa melakukan qiyam Ramadan karena iman dan mencari pahala, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni.” (HR Al-Bukhari dan Muslim)
Lebih dari itu, ada fakta menarik lain seputar Ramadan:
1. Turunnya Ayat Al-Qur’an Pertama
Surah Al-Alaq ayat 1-5 diturunkan pada 17 Ramadan di Gua Hira, melalui Malaikat Jibril kepada Nabi Muhammad SAW. Bahkan, menurut hadis, kitab-kitab suci lain — Suhuf Ibrahim, Taurat, Mazmur, Injil — juga diturunkan pada bulan ini.
2. Puasa Sudah Ada Sejak Sebelum Islam
Puasa Ramadan pertama kali diwajibkan pada tahun ke-2 Hijriyah (624 M), setelah 18 bulan pasca-hijrah. Namun, puasa bukan hal baru bagi bangsa Arab pra-Islam, yang telah berpuasa pada 10 Muharam untuk menebus dosa dan menghindari kekeringan.
3. Mendorong Ilmu Astronomi
Dalam sejarah, umat Muslim mempelajari ilmu astronomi demi menentukan waktu puasa, waktu shalat, dan arah kiblat. Ini mendorong kemajuan ilmu pengetahuan di dunia Islam.
4. Puasa di Negara dengan Fenomena Midnight Sun
Di negara-negara seperti Norwegia dan Finlandia, di mana matahari tak tenggelam saat musim panas, umat Muslim mengikuti waktu puasa Mekkah atau negara Islam terdekat.
5. Manfaat Kesehatan Puasa
Penelitian modern menemukan bahwa puasa Ramadan dapat menyehatkan tubuh: meningkatkan kesehatan jantung, menurunkan risiko penyakit koroner, serta mengontrol tekanan darah dan kolesterol.