SUMBARKITA.ID – Sekuncup bunga langka jenis Rafflesia Arnoldii mekar sempurna di Bukit Nakdingin, Jorong Sitingkai, Nagari Koto Rantang, Palupuah, Kabupaten Agam.
Menurut warga sekitar, bunga itu telah mekar sejak Jumat (18/6/2021).
Sementara itu berdasarkan pantauan pada Minggu (20/6/2021), bunga berdiamater sekitar 95 centimeter dengan 5 kelopak. Lokasi mekarnya bunga juga diberi pembatas.

Berdasarkan catatan, di kawasan tersebut juga pernah ditemukan bunga jenis yang sama dengan diameter mencapai 80 centimeter dan merupakan salah satu temuan terbesar.
“Nagari Koto Rantang, memang sering sekali ditemui berbagai bunga langka seperti Rafflesia Arnoldi maupun dari jenis bunga bangkai. Selain itu di kawasan Cagar Alam Batang Palupuh juga merupakan habitat Bunga Raflesia,” kata Kepala Balai Konservasi Sumberdaya Alam (BKSDA) Resor Bukittinggi, Vera Ciko beberapa waktu lalu. (bu/sk)