Sumbarkita – PT Semen Padang melalui Serikat Pekerja Semen Padang (SPSP) mengadakan kegiatan donor darah.
Kegiatan itu berlangsung di Gedung Serba Guna (GSG) PT Semen Padang pada Rabu (8/5) dalam rangka momen peringatan Hari Buruh dan Hari Palang Merah Internasional.
Donor darah tersebut diikuti karyawan Semen Padang Group dan keluarga. Sebanyak 310 kantong darah berhasil terkumpul.
Kegiatan donor darah ini bekerja sama dengan PMI Kota Padang, dengan tema “Sinergi dan Kolaborasi Dalam Kontribusi Kesehatan Negeri”.
Direktur Keuangan & Umum PT Semen Padang, Oktoweri mengapresiasi SPSP yang telah menginisiasi kegiatan donor darah. Dia berharap, kegiatan sosial donor darah ini dapat membantu PMI Kota Padang dalam memenuhi kebutuhan stok darah.
“Alhamdulillah, ini donor kedua di tahun 2024 ini. PT Semen Padang setiap tahun berkomitmen menyelenggarakan donor darah sebanyak 6 kali. Tentunya, komitmen ini membuktikan bahwa PT Semen Padang peduli pada kemanusiaan, dalam hal donor darah,” katanya.
Menurutnya, donor darah bagi yang sehat merupakan hal yang sangat mudah. Cukup mendaftar, kemudian diperiksa kesehatannya, dan setelah itu langsung ikut donor darah. “Memang agak sedikit sakit, tapi jauh lebih sakit orang yang membutuhkannya,” ujar Oktoweri.