SUMBARKITA.ID — Nasib tragis menimpa seorang nenek bernama Lin (75), warga Keluarga Berok Nipah, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang. Nenek yang diduga sendirian di rumahnya tersebut ditemukan meninggal dunia pada Senin (21/9/2020).
Korban ditemukan di depan televisi di rumahnya dan diduga meningga karena penyakit komplikasi yang dideritanya.
Disebutkan oleh Kapolsek Padang Barat, AKP Martin, nenek Lin sudah cukup lama ditinggal sendirian di dalam rumah. Sementara itu, pihak keluarga baru mengetahui korban meninggal setelah mencoba menelpon, namun tidak ada jawaban.
“ Setelah mendapat laporan, kami mendatangi tempat kejadian perkara, selanjutnya dilakukan evakuasi,” ungkap AKP Martin.
Dijelaskannya lebih lanjut, jika melihat kondisi nenek Lin, diduga korban telah meninggal sekitar lima hari yang lalu. Sementara itu, pihak keluarga menolak untuk dilakukan autopsi, karena korban memang telah memiliki penyakit. Jenazah korban langsung dikremasi di Himpunan Bersatu Teguh (HBT).
“Memang keluarga menyadari korban dalam kondisi sakit, dan telah komplikasi. Diduga meninggal selama lima hari. Dievakuasi pukul 17.00 WIB dan dibawa ke HBT. Tadi meninggal ditemukan di depan televisi,” tutup AKP Martin. (ag/sk)