Sumbarkita – Usai hiruk-pikuk Pemilu Presiden, DPR RI dan DPRD Provinsi serta Kabupaten/Kota, beberapa waktu ke depan masyarakat akan kembali mengikuti pesta demokrasi pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak.
Sumbarkita mengadakan polling untuk mengetahui dinamika elektabilitas calon-calon yang akan maju di Pilkada 2024, salah satunya untuk pemilihan Wali Kota Payakumbuh.
Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Payakumbuh akan berlangsung pada 27 November 2024. Sejauh ini belum ada satupun calon yang telah deklarasi maju di Pilwako Payakumbuh 2024.
Meski demikian, peluang calon berdasarkan suara partai, ketokohan dan faktor lainnya mulai diutak-atik.
Nama-nama Bacalon Wali Kota Payakumbuh yang santer terdengar belakangan ini diantaranya Yendri Bodra Dt. Parmato Alam (Golkar), Supardi (Gerindra), Erwin Yunaz (Nasdem) dan Irsyad Syafar (PKS).
Selain itu terdapat nama lainnya yang berasal dari luar partai, mayoritas merupakan pengusaha seperti Anda Setia Budi, Joni Hendri, Jeck Petto dan Almaisyar.
Kemudian ada nama birokrat Rida Ananda dan Komisaris Bank Nagari sekaligus Mantan Sekda Payakumbuh, Beni Warlis.
Sumbarkita menggelar polling untuk mengetahui perkembangan terkini atau elektabilitas nama-nama yang muncul tersebut. Polling diadakan di Instagram pada Selasa (19/3/2024) dengan pertanyaan jika Pilwako digelar hari ini, siapa pilihanmu?