Sumbarkita – Mahkamah Konstitusi (MK) bakal memanggil empat menteri ke sidang sengketa hasil Pilpres 2024, berikut ini respon Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka.
Sebelumnya, pada sidang Senin, 1 April 2024, Hakim MK memutuskan untuk memanggil empat menteri ke sidang pada Jumat, 4 April 2024 mendatang.
Adapun keempat menteri itu yakni Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy; Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto; Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati; dan Menteri Sosial, Tri Rismaharini.
Selain keempat menteri, MK juga memanggil Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu.
Terkait hal tersebut, Gibran Rakabuming Raka menyatakan tidak keberatan dengan pemanggilan empat menteri tersebut.
“Ya kita jalani saja prosesnya,” ujarnya yang dikutip dari Detikcom pada Selasa, 2 April 2024.
Ia juga mengungkapkan tidak keberatan pemanggilan terhadap Airlangga Hartarto yang merupakan tim pemenangan pada Piplres 2024 pasangan Prabowo-Gibran.