Padang – Pemerintah Kota (Pemko) Padang memberikan apresiasi kepada Purwa Caraka Music Studio Padang atas penyelenggaraan performing class bertajuk “Cerdas Bersama Musik” di Plaza Andalas, Kota Padang, Sumatra Barat, Minggu (20/10/2024).
Acara ini menjadi ajang bagi anak-anak untuk menampilkan bakat bermusik di hadapan publik.
Penjabat (Pj) Wali Kota Padang, Andree Algamar, yang hadir dalam acara tersebut, memberikan apresiasi atas kontribusi Purwa Caraka dalam melatih anak-anak dengan sangat baik.
“Saya, sebagai pecinta seni, mengucapkan terima kasih kepada Purwa Caraka yang telah melatih anak-anak dengan sangat hebat. Mereka bukan hanya berlatih musik, tetapi juga tampil percaya diri di depan umum,” ujar Andree.
Andree menambahkan bahwa musik merupakan alat komunikasi universal yang bisa dinikmati oleh semua orang, tanpa batasan bahasa.
Menurutnya, acara ini memberikan kesempatan bagi anak-anak untuk mengembangkan bakat mereka, meningkatkan rasa percaya diri, dan menumbuhkan kecerdasan musikal.
“Saya juga mengapresiasi para orang tua yang terus mendukung anak-anak mereka. Disiplin menjadi kunci kesuksesan, dan semoga generasi emas 2045 dapat terwujud,” imbuhnya.
Performing class ini merupakan bagian dari perayaan ulang tahun ke-36 Purwa Caraka Music Studio. Anak-anak menampilkan berbagai keterampilan bermusik, mulai dari vokal, drum, biola, piano, keyboard, hingga gitar.