SUMBARKITA.ID — Gadis berinisial AE menjadi korban begal payudara ketika melintas di Kompleks Jatiwaringin Asri, Kecamatan Pondokgede, Kota Bekasi pada Sabtu (7/11) sekitar pukul 22.00 WIB.
Peristiwa itu bermula ketika AE naik sepeda motor sendirian hendak pulang ke rumah tak jauh dari lokasi kejadian.
“Saya masih syok banget,” kata AE ketika dihubungi awak media, kemarin .Korban menduga pelaku sudah membuntutinya lebih dulu.
“Soalnya saya ingat banget enggak ada kendaraan yang lewat lawan arah sebelum kejadian,” kata gadis 21 tahun ini.
AE membawa tas besar berisi laptop dan memakai cardigan. Otomatis bagian payudaranya tertutup rapat.
Sedangkan lokasi kejadian menurut dia, cukup ramai. Tetapi, pelaku sendirian yang membawa sepeda motor nekat beraksi.
“Dia pakai sepeda motor Honda Beat hitam, baju lengan panjang, topi,” kata mahasiswi di Jakarta ini.
Ia menyebut, setelah membegal, pelaku kabur menuju sebuah gang. Ada yang sempat mengejar, tetapi kehilangan jejak. Adapun CCTV di sana tak sampai menjangkau ke lokasi atau pelaku.
“Mau cek CCTV di sekolahan juga,” katanya dilansir jabarekspres.
Jika ada rekamannya, ia akan langsung melapor tindak pelecehan seksual itu ke Polsek Pondokgede, Kota Bekasi. (*/sk)