SUMBARKITA.ID — Video aksi warga menghakimi seorang pria di Kota Padang Panjang viral di media sosial. Dalam video tersebut disampaikan bahwa si pria ditangkap dan diamuk warga lantaran diduga sebagai pelaku penculikan anak.
“Diduga aksi penculikan anak di Kelurahan Ekor Lubuk Kota Padang Panjang yang berhasil digagalkan warga,” demikian keterangan video yang beredar pada Senin (10/7/2023) malam.
Disimak Sumbarkita, seorang pria terduduk di semak-semak dikerumuni warga. Pria tersebut lantas mendapat tendangan bertubi-tubi oleh warga.
Kasat Reskrim Polres Padang Panjang, Iptu Istiklal membenarkan kejadian itu. Ia menyebut peristiwa dipicu oleh upaya penculikan anak.
“Benar, tadi siang ada percobaan penculikan oleh seorang pria terhadap seorang anak. Aksi pelaku berhasil digagalkan oleh warga,” ungkap Iptu Istikla kepada Sumbarkita, Senin (10/7/2023) malam.
Dikatakannya, warga yang geram langsung menghajar pelaku hingga babak belur.
“Mengetahui hal itu kami langsung ke tempat kejadian dan mengamankan pelaku. Korban pun telah membuat laporan,” jelas Kasat.
Saat ini pelaku telah diamankan polisi untuk proses lebih lanjut.