SUMBARKITA.ID — Seorang ibu rumah tangga bernama Susi Susilawati menemukan bayi dalam sebuah kardus, Kamis (28/1/2021) malam sekitar pukul 19.30 WIB.
Bayi berjenis kelamin laki-laki itu ditemukan di belakang Kamp TPG3 PT. KSI, Jorong Sungai Jerinjing, Nagari Talao, Kecamatan Sangir Balai Janggo, Kabupaten Solok Selatan (Solsel).
Perihal penemuan bayi dalam kardus tersebut dibenarkan oleh Pj Wali Nagari Talao, Purwanto.
“Dapat informasinya sekitar pukul 20.30 WIB. Ada Ibu rumah tangga menemukan bayi laki-laki di belakang Kamp TPG3 KSI,” sebut Purwanto,
Berdasarkan informasi yang diterima, menurutnya, bayi malang itu dalam kondisi sehat dan saat ini dirawat di klinik PT. KSI.
“Warga masih menelusuri siapa pelaku yang tega membuang darah dagingnya itu,” tambahnya.
Sementara itu, Susi Susilawati, wanita yang menemukan bayi tersebut mengungkapkan, awalnya dia mendengar suara tangisan bayi di belakang rumah.
Kemudian, Ia dan suaminya berusaha untuk mencari tahu. Ternyata sumber tangisan itu berada pada kardus mie instan yang terletak di belakang kamp TPG3 KSI.
Dilanjutkannya, karena saat itu tengah hujan lebat, mereka lalu mengangkat kardus tersebut dan membawa ke rumah.
“Setelah dilihat isi kardus ternyata ada bayi,” ujarnya.
Diceritakan lebih lanjut, bayi yang mereka temukan berjenis kelamin laki-laki dan masih memiliki tali pusar.
Usai penemuan itu, Susi dan suami langsung memberitahu tetangga dan warga sekitar. Setengah jam kemudian, bersama-sama dengan warga mereka menyerahkan bayi ke klinik KSI untuk mendapat perawatan. (af/sk)