Nagari Kanyang – Program ketahanan pangan untuk memastikan Pesisir Selatan tetap menjadi lumbung pangan di Sumatera Barat.
Nagari Pandai – Peningkatan kualitas sumber daya manusia agar masyarakat mampu bersaing di tingkat regional, nasional, dan global.
Nagari Mengaji – Penguatan nilai-nilai religius dan budaya, berbasis Adat Basandi Syara’, Syara’ Basandi Kitabullah.
Nagari Sehat – Menjamin akses layanan kesehatan yang lebih baik serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan gaya hidup sehat.
Nagari Sejahtera – Mendorong masyarakat menjadi mandiri secara ekonomi dan sosial, didukung oleh pembangunan infrastruktur yang memadai.
Kelima program ini akan dicanangkan secara resmi pada Hari Jadi Kabupaten Pesisir Selatan, 15 April 2025, serta menjadi bagian dari dokumen strategis Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).
Dengan komitmen kuat terhadap pembangunan sektor wisata dan ekonomi, Bupati Hendrajoni berharap Pesisir Selatan dapat berkembang menjadi destinasi unggulan di Sumatera Barat dan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat.