“Saya ASN di IPDN Sumbar. Antara saya dengan CH sudah kenal karena beliau pelatih Drum Band Praja IPDN Sumbar,” ucap korban yang enggan disebutkan namanya ketika dikonfirmasi melalui seluler, Sabtu (16/8/2022).
Ia juga mengatakan CH menjadi pelatih Drum Band IPDN sudah cukup lama. Seluruh ASN di IPDN Sumbar juga sudah kenal dengan dia. Apalagi, CH menjadi pelatih Drum Band tersebut setelah direkrut oleh salah satu pejabat IPDN Sumbar.
“CH itu direkrut oleh salah satu pejabat IPDN Sumbar dan sudah lama menjadi pelatih Drum Band. Rata-rata ASN di IPDN Sumbar kenal sama dia,” ucapnya.
Korban juga mengatakan CH memang dikenal seorang yang suka bergaul dan tergolong baik di kalangan ASN IPDN Sumbar. Namun ia tidak menyangka CH bisa sampai melakukan penipuan kepada sejumlah ASN di IPDN Sumbar.
Apalagi CH cukup dikenal oleh ASN IPDN Sumbar sebagai teman satu SMA dengan pejabat IPDN Sumbar yang memboyongnya menjadi pelatih Drum Band.
“Orangnya baik. Kemudian teman baik dan satu SMA dengan Pejabat IPDN yang menjadikkannya pelatih Drum Band IPDN Sumbar. Makanya saya dan lima orang ASN IPDN Sumbar lainnya percaya dengan dia. Sampai akhirnya kami menjadi korban penipuan Investasi Bodong CH,” katanya lagi.
Sebelumnya, Satreskrim Polres Bukittinggi berhasil mengungkap penipuan dan penggelapan investasi bodong bermodus distribusi gula.