Sumbarkita – Polresta Padang baru saja menuntaskan pengamanan Operasi Ketupat Singgalang 2024 selama arus mudik dan balik lebaran. Pengamanan tersebut sukses menurunkan jumlah angka kecelakaan lalu lintas dibandingkan tahun sebelumnya yang mencapai 25 kasus.
Kasat Lantas Polresta Padang Kompol Alfin mengatakan, jumlah angka kecelakaan lalu lintas selama mudik lebaran tahun ini tercatat sebanyak 8 kejadian.
Tidak hanya itu, tren penurunan juga terjadi pada angka korban kecelakaan lalu lintas, baik dalam kategori luka ringan, sampai korban meninggal dunia, namun luka berat terhitung meningkat.
“Alhamdulillah, Operasi Ketupat Singgalang 2024 dinilai sukses mengamankan arus mudik dan balik lebaran. Khusus di Kota Padang, arus mudik dan balik relatif berjalan secara sukses, aman, dan lancar dibuktikan dengan penurunan angka kecelakaan lalu lintas dibandingkan dengan tahun sebelumnya,” ujar Alfin, Rabu (17/4).
Ia melanjutkan, tren penurunan jumlah angka kecelakaan lalu lintas juga relevan dengan data yang dihimpun selama arus mudik dan balik lebaran.
“Untuk tahun 2024 itu ada jumlah kejadian kecelakaan sebanyak 8 kasus sedangkan tahun 2023 sebanyak 25 kasus, sedangkan luka berat naik tahun 2024 sebanyak 6 korban sedangkan tahun 2023 sebanyak 3 korban,” ungkapnya.
Untuk luka ringan turun pada tahun 2024 sebanyak 14 jiwa sedangkan tahun 2023 sebanyak 35 jiwa, untuk korban meninggal dunia di tahun 2024 tidak ada, sedangkan di tahun 2023 tercatat sebanyak 2 korban jiwa.