Sumbarkita – Terjadi peningkatan kasus Tuberkolosis atau TBC di Kecamatan Lubuak Alung, Kabupaten Padang Pariaman. Sejak Januari hingga Agustus 2024, ditemukan 68 kasus di wilayah itu.
Penanggung jawab TBC Puskesmas Lubuk Alung, Rizka Nofriyanti membeberkan terjadi peningkatan kasus saat ini.
“Pada tahun 2023 lalu tercatat ada sekitar 99 kasus TBC di Lubuak Alung dengan 5 orang pasiennya meninggal dunia. Justru di tahun 2024 ini kasus TBC terjadi peningkatan,” ungkap Rizka, Senin (5/8/2024).
Ia mengatakan, terhitung dari Januari hingga Agustus 2024 terdapat 68 kasus TBC di Lubuak Alung.
“Angka ini cukup tinggi jika dibandingkan dengan tahun 2023, pun jumlah ini baru sampai di bulan Agustus. Artinya jumlah ini akan bisa bertambah hingga akhir tahun nanti,” jelas dia.
Menyikapi tingginya kasus TBC di Lubuak Alung, petugas kesehatan dari Puskesmas Lubuak Alung bekerjasama dengan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan/Riset dan Teknologi Universitas Negeri Padang.