Sumbarkita – Pengendara diimbau untuk berhati-hati saat melintasi jalur Sitinjau Lauik karena macet panjang masih kerap terjadi.
Selain kecelakaan dan volume kendaraan yang tinggi, kendaraan rusak juga menjadi salah satu penyebab macet di Sitinjau Lauik.
Berdasarkan pemantauan Sumbarkita pada hari ini Kamis, 11 Juli 2024, ada dua truk rusak di dua titik jalur Sitinjau Lauik.
Truk tersebut diketahui mengalami out of control dan menabrak dinding tebing.
Sementara itu, ada juga truk rusak dan memakan badan jalan sehingga menyebabkan macet.
Oleh karena itu, Kanit Satlantas Polresta Padang mengimbau agar pada pengendara dapat berhati-hati dan tidak membawa kendaraan dengan kecepatan penuh.
“Jangan terburu-buru ketika melintas Sitinjau Lauik dan jangan saling mendahului karena rawan terjadi kecelakaan,” pungkasnya.