SUMBARKITA – Dalam rangka memepringati 75 tahun gugurnya pemimpin revolusioner Padang, Bagindo Aziz Chan.
Sejumlah komunitas yakni CBSM, PPCB, MCD, Kopasus, Porlempika dan Komik Juang digandeng oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan mengadakan kegiatan bersama.
Mengangkat judul “Mengenang Gugurnya Bagindo Aziz Chan”, kegiatan ini dilaksanakan di Museum Rumah Kelahiran Bagindo Aziz Chan, Alang Laweh, Padang Selatan, Selasa (19/7/2022).
Dalam kesempatan tersebut Zualdi Dt. Bagindo Kali, Dewan Pengawas Angkatan Juang 45 mengisahkan Bagindo Aziz Chan, Wali Kota Padang ke II gugur dalam perjuangan mempertahankan kemerdekaan pada saat itu.
“Ia tertembak oleh tentara Belanda di lokasi yang sekarang kita kenal dengan Simpang Tinju,” ujarnya.
“Bagindo Aziz Chan, beliau memimpin hanya 11 bulan, dari 16 Agus tahun 1946 hingga Juli 1947. Itu memang singkat, tapi beliau hadir disaat yang tepat, namanya lekat dalam ingatan masyarakat Sumatra Barat.” sambungnya.
Baca Juga : Kisah Perjuangan Bapak Proklamator Siap Diangkat ke Layar Lebar
Sementara itu, Kabid Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Padang, Syamdani mengatakan, tokoh merupakan salah satu bagian sejarah, namun tidak hanya itu, masih ada hal lain yang menjadi bagian sejarah.
“Misalnya situs, tempat-tempat itu kadang biasa kita lalui namun tidak kita sadari.” terangnya.
Lebih lanjut ia menyebut bahwa saat ini pihaknya sedang bekerja sama dengan komunitas pencinta sejarah dan komunitas terkait untuk menyajikan informasi, terkait sejarah dan budaya dengan pendekatan multi media.
“Saat ini mereka sedang membuat video dengan konten yg lokasi-lokasi penting di Padang. Selain itu kita juga tengah mendorong beberapa komunitas untuk menggarap komik bertema sejarah,” tutupnya
Peringatan 75 tahun gugurnya Bagindo Aziz Chan ini melibatkan peserta didik mulai dari tingkat SD, SMP, hingga SLTA sederjat sekota Padang, dan juga melibatkan beberapa Universitas di Sumatra Barat.
Kegiatan ini diisi dengan berbagai bentuk kegiatan seperti pembacaan puisi, kata-kata mutiara dari Bagindo Aziz Chan, pembacaan puisi. Diskusi tentang perjuangan Bagindo Aziz Chan. (rian)