Sumbarkita – Wali Kota Padang Panjang, Hendri Arnis melepas sebanyak 22 pemain PSPP untuk bertanding pada Liga 4 Putaran Nasional di Stadion Ketonggo Ngawi, Jawa Timur, Kamis (17/4/2025).
Bertempat di Rumah Dinas Wali Kota, Hendri menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya terhadap kehadiran tim PSPP yang telah membawa nama baik kota.
“PSPP adalah kebanggaan kita bersama. Berikan yang terbaik. Kita bersyukur memiliki PSPP, tim yang akan mengharumkan nama Padang Panjang. Sampaikan salam saya kepada Ketua Umum, semoga harapan ini menjadi semangat baru untuk terus maju,” ungkapnya.
Ia juga memberikan pesan khusus kepada seluruh pemain PSPP agar terus menjaga semangat juang dan sikap profesional. Menjaga kekompakan serta perilaku selama membawa nama daerah.
“Jangan mudah menyerah, gunakan seluruh kekuatan kalian. Ingat, betapa besarnya dukungan yang diberikan untuk tim ini. Jaga kekompakan, perilaku, dan jadilah pemain yang baik. Gunakan momen ini untuk menunjukkan kualitas kalian bahwa Padang Panjang memiliki pemain-pemain yang berbakat dan berkualitas,” tambah Hendri.
Sementara itu, Wakil Wali Kota, Allex Saputra juga menyampaikan dukungan dan harapan besar kepada tim.
“Mudah-mudahan PSPP bisa menjadi juara. Kami percaya tim ini memiliki potensi besar. Kami juga mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung penuh perjuangan PSPP,” ujar Allex.
Selain itu Ketua Harian PSPP, Novi Hendri menyampaikan apresiasi atas pencapaian PSPP dalam Liga 4 Sumbar 2024/2025.
“Perjalanan PSPP di Liga 4 Sumbar 2024/2025 ini menjalani 12 pertandingan. Alhamdulillah kita berhasil meraih posisi runner up, sesuai dengan target awal kami,” ujar Novi Hendri.