Sumbarkita – Kejadian nahas menimpa seorang anak bernama Aina Oba (12), ia diterkam seekor buaya saat sedang melintas sungai bersama ibunya.
Peristiwa itu terjadi di Dusun Kaleleha, Desa Terapung, Kecamatan Mawasangka, Kabupaten Buton Tengah, Sulawesi Tenggara pada Jumat, 22 Maret 2024.
Kejadian itu tepat terjadi di depan ibunya saat keduanya melintas di sungai atau Kali Kaleleha sambil membawa pisang hasil dari kebun.
Komandan Tim Rescue SAR, Asep menyebutkan, peristiwa berawal saat pukul 13.00 WIB korban bersama ibunya hendak kembali ke rumah sambil membawa pisang hasil dari kebun, saat melintas kali tiba-tiba korban diterkam buaya.
“Saat ini tengah dilakukan pencarian terhadap korban,” katanya yang dilansir dari Kompascom pada Minggu, 24 Maret 2024.
Ia menyampaikan, saat diperjalanan korban berada di posisi depan dengan jarak 1 meter lebih dari sang ibu.
“Keduanya hendak menyeberangi kali, saat melintasi air kali, korban yang diikuti ibunya dari belakang tiba-tiba saja langsung diterkam dan ditarik oleh seekor buaya,” terangnya.
Sontak, kata dia, kejadian ini mengejutkan sang ibu dan langsung berteriak memanggil anaknya yang telah hilang dibawa buaya ke dasar air kali, ia pun menangis histeris.