Sumbarkita – Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Lintas Padang-Solok, jalur Sitinjau Lauik, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang pada Rabu (30/10) sore.
Informasi diterima, insiden itu melibatkan mobil minibus L 300 yang rebah kuda di kawasan Panorama II.
Menurut salah satu pengendara yang melintas Yudi (45), kecelakaan terjadi karena mobil tidak kuat menanjak hingga terguling.
“Ada sopirnya keluar dari mobil dalam keadaan selamat, sempat macet lokasi di situ tadi,” ujarnya.
Kanit Turjagwali Satlantas Polresta Padang, Iptu Rudi Candra mengatakan, mobil yang tidak kuat menanjak itu adalah mobil L 300 dengan pelat nomor BA 8373 ED yang dikendarai oleh Wahyu (37) warga Batusangkar.
“Menurut informasi yang diterima, mobil itu dari Padang menuju Solok, sesampai di TKP tidak kuat menanjak lalu mundur dan rebah kuda, untuk sopir tidak apa-apa hanya mengalami luka di tangan, kita masih mengupayakan untuk mengevakuasi mobil itu ke tempat aman,” ujarnya.
Ia mengimbau kepada para pengendara yang melewati kawasan Sitinjau Lauik, untuk selalu berhati-hati dan utamakan keselamatan.
“Cek dulu kendaraan ketika berpergian, seandainya ada yang rusak, jangan dipaksakan, karena kawasan Sitinjau Lauik ini pendakian dan penurunan tajam,” imbuh dia.