Padang – Walikota Cilik Padang Tahun 2022-2023, Thayyibal Syafiq Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) Perguruan Islam Ar Risalah Padang bakal terima penghargaan Tokoh Anak Inspiratif. Penghargaan itu dijadwalkan diserahkan 1 Oktober 2023 pada Rapat Paripurna Hari Jadi Sumatera Barat Ke-78 di Kantor DPRD Provinsi Sumatera Barat.
Syafiq, begitu ia biasa disapa, mendapat penghargaan berkat aksi-aksi yang diberikannya melalui dunia nyata maupun dunia digital.
Thayyibal Syafiq juga tergabung pada Forum Anak Kota Padang, Green Generation Sumatera Barat, Forum Anak Kecamatan Koto Tangah, hingga organisasi kepemudaan yaitu Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Padang.
Selain aktif di kegiatan organisasi, Syafiq juga aktif di media sosial melalui konten-konten edukasi dan sejarah yang bisa memberikan inspirasi kepada generasi muda saat ini.
Syafiq bersyukur dari konten edukasi yang digagasnya membuahkan hasil yang memuaskan.
“Terima kasih banyak atas dukungan, doa, dan kepercayaan yang telah diberikan PT. Suara Media Baru dan Provinsi Sumatera Barat kepada Syafiq,” ujar Syafiq melalui keterangan yang diterima Sumbarkita, Jumat (29/9).
Dia berharap karya-karya yang telah dipersembahkan bermanfaat untuk semua.
“Semoga bisa memberikan inspirasi untuk generasi muda di Sumatera Barat,” pungkasnya. ***