SUMBARKITA.ID — Ruangan Kasat Reskrim Polres Pariaman dipenuhi petasan. Rupanya, puluhan petasan berbagai jenis itu merupakan barang sitaan pedagang pasar Pariaman. Petasan itu disita polisi lantaran dinilai telah meresahkan warga.
Kasat Reskrim Polres Kota Pariaman, AKP Muhammad Arvi mengatakan, razia petasan tersebut berdasarkan laporan dari berbagai pihak yang terganggu karena suara petasan di saat ibadah tarawih.
“Berawal dari laporan dari berbagai pihak bahwa banyak anak-anak yang memainkan petasan pada malam hari terlebih saat ibadah tarawih. Untuk itu warga berharap agar penjualan petasan diatasi, “ungkap AKP Arvi, Jumat (7/4/2023).
Laporan itu langsung ditindaklanjuti dengan menyisir pasar Pariaman dan mencari keberadaan penjual petasan.
“Nah dapatlah puluhan petasan dengan berbagai jenis. Petasan itu kami amankan dan saat ini berada di markas, “ujar Arvi.
Adapun rincian petasan yang disita seperti, 5 pack petasan ukuran besar merk Roman Candle.
“Selain itu kami juga amankan, 13 pack petasan ukuran menengah merek Roman Candle, 17 pack kuran kecil dan 3 kotak petasan Happy Flower,” katanya.
Kasat juga mengatakan, pihaknya akan menggelar kegiatan serupa hingga lebaran nantinya agar ibadah warga bisa aman.
“Kami juga mengatakan kepada pedagang petasan itu agar tidak menjualnya lagi demi kenyamanan bersama, ” imbuh Arvi. ***