Padang – Puluhan kendaraan bermotor diamankan saat personel Polsek Koto Tangah Padang menggelar kegiatan atau Operasi Cipta Kondisi (Cipkon) pada Sabtu (19/8/2023) malam hingga Minggu dini hari.
Kegiatan dimulai dengan apel operasi Cipkon yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Koto Tangah AKP Afrino dan didampingi Pawas Panit 2 Reskrim Ipda Mardianto di halaman Mako Polsek setempat pada Sabtu malam sekira pukul 22.00 WIB.
Kapolsek menjelaskan, Operasi Cipkon ini dilaksanakan dengan sistem hunting atau mobile dengan tujuan mencegah balap liar, tawuran dan gangguan keamanan lainnya.
“Sasaran kita melakukan penertiban kendaraan yang menggunakan knalpot racing atau brong, balapan liar, tawuran dan gangguan keamanan lainnya di wilayah hukum Polsek Koto Tangah,” ungkap AKP Afrino, Minggu (20/8/2023).
Sejumlah kendaraan bermotor terpaksa ditilang, ada juga yang langsung diamankan ke Mapolsek Koto Tangah.
“Sebanyak 11 kendaraan roda dua diberikan surat tilang dan 26 sepeda motor diamankan ke Mapolsek,” pungkasnya.
Pihaknya berharap, ke depan para remaja tidak lagi melakukan pelanggaran baik itu balap liar maupun tawuran. AKP Afrino menyebut, pihaknya akan melakukan tindakan tegas jika masih ditemukan perbuatan yang mengganggu ketertiban dan keamanan. ***