PADANG, SUMBARKITA.ID – Sejumlah mahasiswa yang tergabung di dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Sumatera Barat melakukan aksi damai di depan Kantor Gubernur Sumbar, Kamis (8/9/2022).
Pantauan tim SumbarKita.id di lapangan, sekitar puluhan mahasiswa yang turut serta dalam aksi tersebut.
Aksi damai tersebut dilakukan dalam rangka memprotes naiknya harga BBM beberapa hari yang lalu sehingga membuat beberapa polemik.
“Tujuan kita kesini hanya ingin menyampaikan aspirasi, tujuan kita hanya untuk meminta kepada pemerintah untuk menurunkan harga BBM yang sangat mencekik keluarga-keluarga kita,” teriak salah seorang orator aksi damai.
Selain itu, beberapa orang mahasiswa juga membawa spanduk yang bertuliskan ‘Monyet Kalah Tinggi Dari BMM’ , ‘BBM Naik, Rakyat Menjerit, Mafia Lagi Asik’ , ‘Stop Penimbun BBM’ dam beberapa spanduk lainnya.
“Kenaikan BBM ini juga mempengaruhi beberapa sektor. Baik dari sektor pertanian, sektor perdagangan dan yang lainnya,” teriak orator lainnya.
“Kita lihat di kampung kita, orang tua kita hanya dijanjikan dengan bantuan-bantuan yang tidak tau kapan direalisasikannya,” teriaknya lagi. (*)
Editor : Hajrafiv Satya Nugraha