SUMBARKITA.ID — Tokoh cendekiawan muslim dan ulama Buya Syafii Maarif berpulang pada hari ini, Jumat, 27 Mei 2022 pukul 10.15 WIB di RS PKU Muhammadiyah Gamping, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nasir turut mengucapkan rasa duka dan kehilangan atas meninggalnya Buya Syafii Maarif yang merupakan pendiri Maarif Institute.
“Semoga beliau husnul khatimah, diterima amal ibadahnya, diampuni kesalahannya, dilapangkan di kuburnya, dan ditempatkan di jannatun na’im. Mohon dimaafkan kesalahan beliau dan do’a dari semuanya,” kata Haedar Nasir dikutip dari laman resmi Muhammadiyah.
Profil Buya Syafii Maarif
Dihimpun dari berbagai sumber, berikut profil buya Syafii Maarif.
Buya Syafii Maarif yang memiliki nama asli Ahmad Syafii Maarif merupakan tokoh Islam dan ulama kelahiran Nagari Calau, Sumpur Kudus, Kabupaten Sijunjung, Sumatra Barat, 31 Mei 1935 silam. Ia meninggal di usia 87 tahun.
Di tahun 1942 Buya Syafii Maarif menempuh pendidikan di Sekolah Rakyat dan belajar agama Islam di Madrasah Muhammadiyah.
Di tahun 1953 saat berusia 18 tahun Buya Syafii Maarif merantau ke Yogyakarta. Ia berniat meneruskan pendidikan di Madrasah Mualimin namun tidak terwujud karena pihak sekolah mengatakan kelas sudah penuh.
Gagal menjadi murid, Buya Syafii Maarif justru diangkat menjadi guru bahasa Inggris dan bahasa Indonesia namun tidak lama.