Sumbarkita – Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia. Untuk itu, kepala daerah sepatutnya dipilih yang sejalan dengan penerintahan pusat, demi kemajuan daerah.
Salah satu Juru Bicara (Jubir) Milenial Supardi-Tri Venindra, Awha Cantika mengatakan, daerah yang sejalan dengan pemerintahan pusat tentu akan mendapat poin plus untuk kemajuan daerah yang dipimpimpinya.
“Sudah sepatutnya yang akan dilantik menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Payakumbuh nantinya bapak Supardi-Tri Venindra, karena Presiden Prabowo Subianto merupakan orang dekat beliau,” kata Awha, Minggu (20/10/2024).
Awha yang merupakan seorang model profesional kemudian memberi contoh Kabupaten Dharmasraya yang dipimpin oleh Sutan Riska Tuanku Kerajaan. Menurutnya, Dharmasraya mengalami banyak kemajuan.
“Sutan Riska merupakan Bupati dari Partai PDIP, dimana presiden sebelumnya adalah Jokowi, sehingga dengan jaringan dan sejalannya dengan pemerintahan pusat Dharmasraya bisa membangun berbagai infrastruktur dengan anggaran pusat yang mencapai ratusan miliar,” ujarnya.
Dia melanjutkan, masyarakat Payakumbuh harus paham kondisi tersebut.
“Dilihat kondisi Kota Payakumbuh, di bidang pemerintahan sudah dapat dibilang bagus, namun Kota Payakumbuh butuh hal lainnya seperti meningkatkan ekonomi masyarakat, butuh pembangunan infrastruktur yang bagus. Oleh karena itu sudah seharusnya kita satukan suara untuk memilih Supardi-Tri Venindra pada pilkada 27 November nanti,” ujarnya lagi.