Sumbarkita – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis peringatan dini cuaca untuk wilayah Sumatera Barat (Sumbar) tiga hari ke depan.
Melalui Instagram resmi BMKG Minangkabau, menungkapkan dalam tiga hari ke depan yakni 31 Mei- 2 Juni 2024 cuaca di sejumlah wilayah di Sumbar berpotensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat.
Pada hari ini Jumat, 31 Mei 2024, hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai dengan kilat/petir di siang hingga sore hari di seluruh wilayah di Sumbar.
Pada 1 Juni 2024, potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai kilat/petir dengan angin kencang pada siang hingga sore hari di wilayah:
– Agam
– Limapuluh Kota
– Payakumbuh
– Sawahlunto
dan sekitarnya