Sumbarkita – Pemerintah Kabupaten Sijunjung membentuk Tim Safari Ramadan yang merupakan agenda rutin tahunan melibatkan seluruh unsur Pemkab Sijunjung mulai dari bupati, wakil bupati, Forkopimda, Ketua TP PKK, Ketua GOW, OPD, BUMD dan para wartawan.
Wakil Bupati Sijunjung, Iraddatillah mengatakan Tim Safari Ramadan akan terjun ke lapangan untuk menyampaikan kondisi dan perkembangan daerah.
Dia meminta kepada tim safari untuk menyampaikan kondisi akhir pembangunan di Kabupaten Sijunjung kepada masyarakat.
“Untuk itu, dengan adanya pencerahan dan penyampaian pesan-pesan pembangunan akan mampu membangkitkan minat, kemampuan dan kepedulian masyarakat itu sendiri untuk merubah taraf kehidupan yang kian hari kian membaik hendaknya,” ujarnya saat mengikuti buka puasa bersama di Rumah Dinas Bupati setempat, Kamis (14/3) malam.
Sementara, Kabag Kesra Setdakab, Jupri mengatakan tujuan dari kegiatan tim safari ramadan ini untuk menjalin silaturahim antara pemerintah daerah dengan masyarakat.
Selain itu, sekaligus media untuk penyampaian informasi pembangunan dan menampung aspirasi yang berkembang di tengah-tengah masyarakat.
“Adapun sasarannya agar masyarakat mengetahui tugas, peran, hak dan kewajiban di dalam penyelenggaraan pemerintah dan pembangunan,” jelasnya.