Sumbarkita – Sebuah gudang di Jalan Padang Besi, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang terbakar pada Kamis (13/3).
Tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padang segera merespons dengan mengerahkan enam unit armada pemadam.
Kabid Ops Damkar Kota Padang Rinaldi mengatakan, mendapat laporan adanya kebakaran, personil langsung mengarah ke lokasi tersebut.
“Gudang yang terbakar memiliki luas sekitar 10×15 meter, dan api sempat mengancam satu bangunan rumah hunian di sekitarnya,” ujarnya.
Meski demikian, petugas berhasil menyelamatkan aset senilai Rp500 juta, sementara total kerugian akibat kebakaran ini diperkirakan mencapai Rp200 juta.
“Api pertama kali terlihat oleh saksi, Yola Merina (40), yang melihat asap dari gudang di depan rumahnya. Ia segera melaporkan kejadian ini kepada Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang,” ujarnya.
Gudang yang terbakar berada di tengah persawahan, jauh dari akses jalan utama, sehingga menyulitkan petugas dalam proses pemadaman.