Sumbarkita – Jelang Natal dan Tahun Baru (Natar), harga tiket pesawat biasanya mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Banyak orang yang merencanakan perjalanan untuk liburan, mudik, atau mengunjungi keluarga selama periode ini. Sehingga, permintaan terhadap tiket pesawat meningkat tajam. Bagaimana dengan Garuda Indonesia?
Maskapai penerbangan nasional, Garuda Indonesia, kata Direktur Utama Irfan Setiaputra, harga tiketnya tidak akan mengalami kenaikan menjelang periode angkutan libur Nataru.
“Nggak ada, kita nggak ada, nggak pernah menaikin harga, tetap (harga tiket pesawat pada angkutan libur Natal dan tahun baru),” kata Irfan, seperti dikutip Antara, Minggu (10/11).
Irfan bilang harga tiket pesawat tetap sesuai dengan tarif batas atas (TBA) yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
Garuda Indonesia berkomitmen untuk mengikuti aturan yang ditetapkan pemerintah terkait TBA dan tidak akan menaikkan harga tiket di luar batas yang diizinkan.
“TBA kita nggak bisa naik kan, kecuali pemerintah bilang boleh naik, kita kan ikut pemerintah, pemegang saham kita kan pemerintah,” ujarnya.
Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan dari Padang ke Halim Perdanakusuma
Diketahui, mulai 1 November 2024, maskapai penerbangan Garuda Indonesia kembali membuka layanan penerbangan langsung dari Bandara Halim Perdanakusuma menuju tiga kota besar di Indonesia Surabaya, Medan, dan Padang.