Dari sisi investasi, realisasi investasi dalam negeri dan luar negeri di Kota Padang mencapai Rp36 triliun hingga akhir 2024. Angka ini terdiri dari Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) sebesar Rp3,4 triliun dan Penanaman Modal Asing (PMA) sebesar US$15.007.996.
“Kami mengapresiasi seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pencapaian pembangunan Kota Padang selama tahun 2024. Kami juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus bersinergi dalam mewujudkan kejayaan Kota Padang,” tutupnya.