SUMBARKITA.ID — Pemerintah Kota (Pemko) Padang berencana menutup Jalan Khatib setiap Sabtu malam hingga Minggu Pagi. Penutupan jalan protokol ini sebagai upaya mengantisipasi balap liar dan tawuran.
Wakil Wali Kota Padang Ekos Albar mengatakan, penutupan Jalan Khatib Sulaiman pada Sabtu malam tersebut merupakan salah satu opsi.
“Opsinya Jalan Khatib Sulaiman ditutup setiap Sabtu malam pukul 00.00 WIB hingga Minggu pagi pukul 06.00 WIB. Untuk pengawasan nanti akan ditempatkan personil Satpol PP dan Dishub di lokasi. Nanti Dishub berkoordinasi dengan Satlantas dan provinsi,” kata Ekos kepada wartawan, Senin (31/7/2023).
Ia menyebut upaya mencegah dan mengantisipasi tawuran dan balap liar ini harus segera dilakukan.
Selain penutupan Jalan Khatib Sulaiman, kegiatan di jalan tersebut juga akan dibatasi, seperti nongkrong di lokasi tersebut pada malam hari.
Sebelumnya, viral tawuran remaja bersenjata tajam di kawasan Jalan Khatib Sulaiman Padang persisnya di depan Showroom Mitsubishi pada Sabtu (29/7/2023) sekira pukul 04.00 WIB.
Kapolsek Padang Utara AKP Mazwanda mengatakan tawuran itu melibatkan sekitar 90 remaja yang datang berombongan menggunakan sepeda motor.
Adapun benda yang digunakan saat tawuran berupa senjata tajam jenis samurai dan tongkat besi berbagai ukuran.
AKP Mazwanda menyebut gerombolan remaja tawuran itu diduga berasal dari kelompok Lubuk Buaya dan kelompok Purus, Cendana serta Lapai.
Menurut Kapolsek, sejauh ini belum ada korban yang ditemukan atau yang membuat laporan polisi.
Kapolsek menegaskan, pihaknya sedang melakukan penyelidikan intensif dan akan menindak tegas pelaku yang telah meresahkan masyarakat tersebut. ***