SUMBARKITA – Sempat mengalami penurunan hingga Rp65 ribu perkilo, kini harga cabai kembali merangkak naik hingga harga Rp80 ribu perkilo di Pasaran.
Dari pantauan Sumbarkita di lapangan, harga cabai merah jawa di Pasar Raya Kota Padang saat ini Rp80 ribu per kg, sementara untuk cabai darek dijual dengan harga Rp78 hingga Rp79 ribu perkilo.
Sementara untuk bawang merah dijual dengan harga Rp35 ribu perkilo dari harga Rp25 ribu perkilo.
Mira, salah seorang pembeli cabai di Pasar Raya Kota Padang mengaku cemas lantaran harga cabai kembali mengalami kenaikan dari harga Rp65 ribu perkilo.
“Saya sebagai ibu rumah tangga tentu mencemaskan (kenaikan) karena cabai itu merupakan kebutuhan yang harus ada di rumah,” ungkapnya.
Baca Juga : Kendalikan Inflasi, Warga Padang Diajak Tanam Cabai
Ia mengatakan, kecemasannya tersebut lantaran ia takut cabai kembali langka sehingga menyebabkan harga yang sangat mahal, seperti sebelumnya yakni mencapai harga Rp120 perkilo.
“Kemungkinan sih naiknya karena bbm, jadi pedagang jual ini kan mau untung juga ya. Kalau naiknya seribu atau dua ribuan ya tidak masalah tapi ini mencapai naiknya sepuluh ribu sampai lima belas ribu,” keluhnya.
Sementara itu, Yusnimar salah seorang penjual cabai di Pasar Raya mengatakan kenaikan harga cabai tersebut terjadi karena stok cabai yang sedikit dan juga BBM yang naik.
“Cabai ini kan tergantung dari stok kalau stoknya banyak harganya juga akan stabil tapi kalau stoknya sedikit harganya ya seperti ini ya akan naik terus,” ucapnya.