SUMBARKITA.ID – Sebanyak 15 Grill trotoar (penutup lubang diatas trotoar) di Kelurahan Guguk Malintang, Kecamatan Padang Panjang Timur, Kota Padang Panjang raib diembat maling. Alhasil, di sepanjang trotoar banyak terdapat lubang menganga yang membahayakan pejalan kaki.
Informasi ini dibenarkan oleh Lurah Guguk Malintang, Ilham Kusuma, Rabu (20/7/2022).
“Ya, ada yang maling fasilitas umum ini (Grill Trotoar-red). Ada 15 Grill yang dicuri oleh Orang Tak Dikenal (OTK),” sebut Ilham.
Dalam rinciannya, di jalan Agus Salim, mulai dari Fly Over hingga Simpang Hasiba ada 8 Grill yang hilang. Kemudian di jalan Abu Hanifah di Belakang Institut Seni Indonesia (IS) Padang Panjang, ada 7 Grill yang lenyap.
Hilangnya Grill Trotoar ini disebutkan Ilham tidak dalam waktu yang bersamaan. Melainkan dicuri satu persatu secara bertahap beberapa waktu belakangan ini.
“Pencurian Grill ini sudah sangat mengganggu. Karena membahayakan pejalan kaki. Tidak satu atau dua kali saya mendapat laporan pejalan kaki jatuh masuk lubang karena Grill Trotoar ini dicuri,” katanya.