Padang – Berikut ini rekomendasi tempat rental PlayStation (PS) di Padang, tempat bermain game terbesar di Sumatera Barat (Sumbar), tersedia PS4 dan PS5.
Rental PS tersebut berada di Jalan Aru, Lubuk Begalung, Kota Padang dan bernama Gamezone.
Salah satu pemilik rental PS Gamezone, Bryan mengatakan, tempat bermain game itu hadir sebagai tempat hiburan yang asyik dan nyaman bagi pencinta game di Kota Padang.
“Gamezone adalah rental PS di kota Padang dengan konsep nyaman dan aman, kebanyakan rental PS yang ada di kota Padang mengusung konsep standar tanpa memperhatikan kenyamanan pelanggan,” ujarnya pada Selasa, 19 Maret 2024.
Ia menyampaikan, semua yang menjadi keluhan pelanggan sudah teratasi, kehadiran Gamezone merupakan solusi.
“Gamezone Padang memiliki TV besar 55 inci untuk di ruangan VIP, dan TV 50 inci di ruangan reguler dan smoking, serta dilengkapi dengan layanan Netflix, selain itu, Gamezone Padang juga menyediakan Wi-Fi gratis bagi para pengunjungnya,” terangnya.