Sijunjung – Dinas Komunikasi dan Informatika Sijunjung bersama Badan Pusat Statistik (BPS) menggelar Focus Group Discussion (FGD) di Ruang Operation Room Kantor Bupati setempat, pada Rabu (13/12).
Hal itu dalam rangka Persiapan Penyusunan Sijunjung Dalam Angka Tahun 2024 dan Diseminasi Hasil Sensus Pertanian 2023.
Kegiatan itu dibuka langsung oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Sijunjung, Endi Nazir.
Dalam arahannya, Endi mengapresiasi seluruh pihak terkait atas upaya, dukungan dan komitmen sehingga pembangunan di Kabupaten Sijunjung dapat berjalan dengan baik.
“Menjawab kebutuhan data sebagai rujukan pembangunan yang berkualitas dan tepat sasaran, melalui kegiatan Sensus Pertanian 2023 telah mengakomodasi variabel untuk kelengkapan data pertanian yang berkembang sangat dinamis,” ujarnya.
Di samping itu sebut Penjabat Sekda, publikasi Sijunjung Dalam Angka berperan penting dalam menjadi basis penyediaan data untuk mewujudkan Satu Data Indonesia (SDI) sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 39 Tahun 2019.
“Melalui FGD ini diharapkan dapat menghasilkan data sektoral yang berkualitas, sehingga bisa mendukung perencanaan pembangunan daerah dan sebagai rujukan utama bagi pengguna data,” ungkapnya.
Penyempurnaan publikasi itu kata Endi, tidak terlepas dari peran instansi dan organisasi perangkat daerah sebagai sumber data sekunder.