10. Museum Kereta Api Sawahlunto
Museum ini menampilkan berbagai koleksi sejarah dan warisan perkeretaapian, seperti lokomotif, gerbong, rel, beserta foto dokumentasi.
Salah satu ikon museum ini adalah lokomotif uap Mak Itam yang merupakan penarik gerbong batu bara serta gerbong penumpang selama 50 tahun di kawasan Ombilin, Sawahlunto. Museum ini berada di Jl. Jenderal Ahmad Yani, Pasar, Kec. Lembah Segar, Kota Sawahlunto.
11. Rumah Kelahiran Tan Malaka
Keluarga besar pemegang sako Tan Malaka akhirnya memutuskan untuk menjadikan rumah ini sebagai museum kecil yang dibuka untuk umum.
Sebuah rumah tempat Tan Malaka menghabiskan masa kecilnya, sebelum akhirnya hijrah ke Bukittinggi dan melanglang buana ke berbagai negara. Rumah ini adalah sebuah rumah tua yang berlokasi di pelosok Nagari Pandam Gadang, Kecamatan Gunuang Omeh, Kabupaten Limapuluh Kota.
Museum-museum ini merupakan tempat yang bagus untuk memahami sejarah, budaya, dan seni Minangkabau serta peran Sumatera Barat dalam sejarah Indonesia.