PADANG, SUMBARKITA — Organisasi Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO) secara resmi mengumumkan wabah cacar monyet atau monkeypox sebagai darurat kesehatan global sejak Minggu (24/7/2022).
Cacar monyet merupakan penyakit langka yang dipicu virus monkeypox. Penyakit ini biasanya dimulai dengan gejala mirip flu, termasuk demam, sakit kepala, nyeri otot, kedinginan, dan pembengkakan kelejar getah bening.
Gejala itu akan berkembang menjadi ruam menyakitkan dan dapat menyebar ke seluruh tubuh.
Cacar monyet merupakan penyakit zoonosis virus yang terjadi terutama di daerag hutan hujan tropis Afrika tengah dan barat. Namun, dalam beberapa bulan terkahir, cacar monyet menyebar dengan cepat di lebih dari 40 negara di luar Afrika.
Penemuan Kasus Suspek di Indonesia
Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin resmi melaporkan setidaknya ada sembilan kasus suspek cacar monyet di Indonesia pada hari ini, Selasa (26/7/2022).
“Soal kasus cacar monyet di Indonesia, sudah ada suspeknya sekitar 9 kasus tersebar di Indonesia,” kata Menkes Budi.
Namun, setelah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, kata Menkes Budi, kesembilan kasus tersebut tidak positif cacar monyet.